IHSG Hari Ini Menguat, Ajaib Rekomendasikan Saham BRIS, EMTK, INDY

Berikut rekomendasi saham pilihan Ajaib Sekuritas Jumat, 11 Oktober 2024

Oct 11, 2024 - 14:32
 0
IHSG Hari Ini Menguat, Ajaib Rekomendasikan Saham BRIS, EMTK, INDY
Rekomendasi saham hari ini 11 Oktober 2024

GALERINEWS.COM - Pada perdagangan Kamis (10/10/2024), IHSG ditutup terkoreksi -0,28% atau -21,20 poin ke level 7.480. IHSG hari ini (11/11/2024) diprediksi bergerak mixed dalam range 7.450.-7.580. 

Berikut rekomendasi saham pilihan Ajaib Sekuritas Jumat, 11 Oktober 2024 yang disusun oleh Financial Expert Ajaib Sekuritas, Ratih Mustikoningsih.

BRIS

Buy: 3.030

TP: 3.130

Stop loss: 2.900

BRIS berpotensi reversal dari bearish jangka pendek membentuk rounding bottom. Pergerakan harga di atas MA 5,20. Indikator MACD bar histogram melemah terbatas dalam momentum akumulasi.

Pada Agustus 2024, pertumbuhan pembiayaan syariah nasional mencapai 11,61% yoy. Sementara, Bank Indonesia di tahun 2024 menargetkan pertumbuhan kredit nasional mencapai 10-12%.

EMTK

Buy: 432

TP: 446

Stop loss: 426

EMTK bullish continuation di atas MA 5,20,100. Major tend sideways, speculative buy dengan pertimbangan support 426. Indikator MACD bar histogram positif.

EMTK membeli 9,83 miliar saham BUKA atau setara dengan kepemilikan 9,54% melalui transaksi negosiasi. Jika diakumulasi, kepemilikan EMTK di saham BUKA mencapai 10,36%. Harga pembelian rata-rata tercatat sebesar Rp155 per saham atau setara dengan Rp2,08 triliun.

INDY

Buy: 1.690

TP: 1.740

Stop loss: 1.620

INDY bullish continuation di atas MA 20, 100. Minor tren membentuk higher low masih tertahan di atas support 1.600. Indikator stochastic crossing di area oversold indikasi rebound jangka pendek.

Harga batu bara ICE Newcastle kontrak November 2024 naik +2,21% ke level USD150 per metrik ton (10/10/2024). Sementara, pelaku pasar sedang menunggu rilis stimulus fiskal oleh pemerintah China di akhir pekan. Stimulus tersebut diharapkan dapat meningkatkan permintaan komoditas non-migas.

redaksi Tim Redaksi galerinews.com